Pages

Minggu, Mei 31, 2009

Geosintetik Untuk Perbaikan Tanah

Satu lagi dari tugas-tugas gue yang telah dengan sukses gue selesaikan, akan gue bagi-bagikan bagi teman-teman di manapun berada. Karena berbagi ilmu itu sangatlah indah (so sweet... bleh!).

Jika kemarin gue membahas mengenai RAB (Rencana Anggaran Biaya), di post kali ini gue akan berbicara mengenai jenis-jenis Geosintetik yang mana sudah familiar sekali di dunia Teknik Sipil sebagai bahan untuk perbaikan tanah.

Apa itu Geosintetik? Ditinjau secara etimologi, geosintetik terdiri dari dua kata (biasanya diambil dari bahasa Yunani, mengapa Yunani? karena tidak ada Masnani...)  yaitu Geo atau tanah dan Sintetik yang berarti bahan tiruan atau buatan. Dapat diartikan tanah tiruan, namun yang dimaksud lebih tepatnya adalah bahan sintetis yang digunakan dalam hal rekayasa tanah. Istilah geosintetik mengacu pada material sintetik yang digunakan dalam permasalahan geoteknik. Material sintetik merupakan hasil polimerisasi dari industri-industri kimia atau minyak bumi. . Penggunaan bahan sintetik ini berkaitan dengan sifat ketahanan (durabilitity) material sintetik terhadap senyawa-senyawa kimia, pelapukan, keausan, sinar ultra violet dan mikroorganisme. Polimer utama yang digunakan untuk pembuatan geosintetik adalah Polyester (PET), Polyamide (PM), Polypropylene (PP), dan Polyethylene (PE).

Ada empat jenis geosintetik yang umum digunakan dalam bidang teknik sipil, yaitu :

1. Geotekstil

Adalah bahan lulus air dari anyaman (woven) atau tanpa anyaman (non-woven) dari benang-benang atau serat- serat sintetik. Tenun dihasilkan dari 'interlaying' antara benang-benang melalui proses tenun, sedangkan non woven dihasilkan dari beberapa proses seperti : heat bonded (dengan panas), needle punched (dengan jarum), dan chemical bonded (enggunakan bahan kimia). Baik woven maupun non woven dihasilkan dari benang dan serat polimer terutama : polypropelene, poliester, polyethilene dan polyamide.

2. Geogrid

Produk geotekstil yang berupa lubang-lubang berbentuk segi empat (geotextile grid) atau lubang berbentuk jaring (geotextile net) , biasanya terbuat dari bahan Polyester (PET) atau High Density Polyethylene (HDPE).
GeoGrid (Enkagrid) merupakan bahan Geosynthetics yang berfungsi sebagai lapisan perkuatan (reinforcenent) untuk lereng jalan dan lain2, enkagrid mempunyai kuat tarik yang besar sampai 180 kN, untuk itu product jenis ini sangat sesuai untuk di pakai pada konstruksi jalan baru yang lapisan tanah dasarnya ber CBR rendah dibawah 2 %. GeoGrid sangat baik digunakan pada jalan raya yang berada pada struktur tanah yang kurang labil, sehingga jalan raya yang berlubang akan dapat teratasi.

3. Geomembrane

Geosintetik yang bersifat impermeable atau tidak tembus air, biasanya dibuat dari bahan high density polyethylene (HDPE).
Geomembranes adalah jenis geosynthetic bahan. Mereka kedap membranes digunakan secara luas sebagai cut-offs dan liners. Sampai beberapa tahun terakhir, kebanyakan geomembranes digunakan sebagai kanal dan kolam liners.

4. Geocomposite

Geocomposites adalah produk polymer, yang dibuat dengan menghubungkan dua atau lebih jenis geosintetik, misalnya geogrid dengan non-wovens. Digunakan baik untuk tanah (untuk separasi dan perkuatan) maupun untuk perkerasana jalan atau pengaspalan (perkuatan dan perbaikan tanah pondasinya). 
Perkuatan menggunakan geocomposite memanfaatkan keunggulan non-woven geotextile yang dikombinasikan dengan perkuatan woven geotextile yang dirajut atau disebut geogrid, yang merupakan unit yang dibentuk oleh jahitan atau melalui thermal bonding.

Disamping keempat jenis Geosintetik konvensional di atas, masih ada banyak jenis-jenis geosintetik yang juga digunakan dalam bidang Teknik Sipil. Hal ini tergantung dari keperluan pemakaian dari Geosintetik itu sendiri, sehingga memunculkan jenis Geosintetik yang bervariasi. Diantara jenis-jenis tersebut yaitu :

  1. geoarmour
  2. geobar
  3. geoblanket
  4. geocell
  5. geofoam
  6. geoform
  7. geomat
  8. geomattress
  9. geonet
  10. geospacer
  11. geostrip

Jika teman-teman pembaca yang budiman belum merasa cukup dengan penjelasan di atas. Bisa donlot makalah sekaligus file presentai gue di sini (klik saja...!). Terima kasih, jangan lupa meninggalkan komentar, saran maupun kritik yang membangun.

____________

dari berbagai sumber


Sabtu, Mei 16, 2009

Menyusun Rencana Anggaran Biaya Bangunan (RAB)

Woo...

Tugas-tugas gue sudah hampir kelar semua. Yah, tinggal 40% lah, dari keseluruhannya. Hampir stres gue dibuatnya. Tapi bukan Haris namanya kalau sampai stres. Dunia kiamat, pun gue akan berusaha tetap tersenyum.

Post kali ini gue akan membahas tentang salah satu tugas gue, yaitu RAB atau Rencana Anggaran Biaya. Sebelum menuju ke langkah perhitungan, gue akan sekilas menerangkan tentang RAB. Apa sih RAB?

RAB (Rencana Angaran Biaya) adalah banyaknya biaya yang dibutuhkan baik dari upah maupun bahan dalam sebuah perkerjaan proyek konstruksi, baik rumah, gedung, jembatan, masjid, dan lain-lain. 

Oke! Tanpa banyak cing-cong, gue akan langsung memberikan langkah-langkah perhitungan RAB. Dan bagi para pembaca, jangan lupa dibaca sampai selesai dahulu dan dipahami.

1. Menghitung Volume

misalnya, gue punya lahan dengan lebar 12 m dan panjang 15 m, maka volume dari pekerjaan pembersihan lapangannya adalah 12x15 = 180 m persegi. Jadi, volume belum tentu satuannya adalah meter kubik (panjang x lebar x tinggi).

2.Membuat HSP (Harga Satuan Pekerjaan)
HSP adalah Hasil kali dari HargaUpah/Material dengan Index Analisa, kemudian dijumlahkan.


3. Membuat RAB
RAB didapat dari hasil kali dari Volume dengan HSP untuk setiap sub item pekerjaan.



4.Membuat Rekapitulasi
Hasil kali dari Volume dengan HSP kemudian dijumlahkan dari masing-masing sub item pekerjaan.



Gue rasa sudah cukup jelas, bagi yang masih belum jelas dengan tutorial gambar, boleh donlot hasil kerja gue di sini. Gue kasih gratis-tis, dengan tujuan agar para pembaca weblog gue yang budiman sudi untuk memberikan kritik dan saran pada gue.

--
NB:
Lihat juga post tentang Membuat Kurva-S
Sebagai tambahan referensi silakan download contoh RAB di sini.

_____________________

sumber sedikit banyak didapat dari argajogja.blogspot.com


Minggu, Mei 03, 2009

Mematikan Process Deep Freeze 6

Bego banget.

Teman gue, kemarin baru saja mencoba install Deep Freeze di notebooknya. Maksud hati dia ingin agar sistem di notebooknya tidak terganggu gugat oleh virus. Namun ternyata dia salah install, dan dia membekukan semua Disk Drivenya. Dan sekarang dia hanya bisa bengong meratapi notebooknya yang tidak bisa dipakai untuk menyimpan data apapun.

Namun datanglah gue yang baik hati dan tidak sombong. Karena gue adalah teman yang baik, maka gue memberikan solusi pada teman gue tersebut.

Gue : Laptop lu masih beku ya?

Teman : Ummm...

Gue : Gue mungkin bisa membantu

Teman : ...

Gue : (merampas notebook teman gue dengan semena-mena)

Teman : ... (mulai berkeringat dingin, khawatir)

Namun cara yang gue pakai bukan sembarang cara. Dijamin ampuh dan gue sudah buktikan. Silakan ikuti prosedur gue di bawah ini. Tapi ingat, baca dahulu sampai tuntas.

Pertama buka kotak dialog “run” yang ada di START>RUN
Kemudian ketik “services.msc” dan begini nih tampilannya :


Deep freeze punya nama services “DF5Serv”. Terus kalo kita stop services tersebut maka akan muncul gambar : (alias direpeti).

Ini artinya kita tidak bisa sembarangan mematikan services DF5Serv.
Sekarang caranya begini… Klik kanan services “DF5Serv” lalu pilih restart.

Kemudian akan muncul gambar:

Nah, sebelum progress bar hijau di atas complete (dalam bahasa lain: sebelum progress-nya selesai) … klik tombol “close”.


Kemudian klik kanan lagi, tapi kali ini pilih properties. Akan muncul kotak dialog seperti dibawah ini :

Pada combo startup Type, pilih “Disabled”

Nah sekarang tugas kita sudah hampir selesai. Buka task manager!

Di taskmanager lihat kedua process Deep Freeze tadi. Kini process deepfreeze tinggal satu lagi, yaitu “Frzstate2k” sementara process “DF5Serv” sudah hilang….

Ya, cukup dengan end process saja satu process sudah hilang.

CATATAN:
Ingat lagi judul artikel ini. Artikel ini untuk mematikan process deep freeze saja, bukan untuk mematikan fungsi deep freeze di computer.

Jadi meskipun kamu sudah mematikan processnya, fungsi deepfreeze belum hilang.

___________

sumber sebagian banyak diambil dari http://ppkia.blogspot.com/2009/03/matikan-process-deep-freeze-6


Jumat, Mei 01, 2009

Deret Fibonacci, misteri Proporsi Agung Tuhan

Pusing terlalu banyak tugas justru mendorong gue untuk menjelajah dunia maya. Gue pikir dengan take a rest sebentar gue bisa lebih fresh ngerjain tugas nanti? Atau malah justru kerjaan gue tidak akan pernah selesai? Padahal dua minggu lagi tugas harus sudah di tangan dosen. Gue belum selesai ngitung, belum juga nggambarnya, belum ini, belum itu. Aaarrrgggh... persetan.

Gue baru saja mendapat tulisan bagus dari blog-blog orang waktu gue lagi blog-walkin', tentang Deret Fibonacci. Kata orang deret angka yang ditemukan oleh Fibonacci ini adalah deret angka istimewa yang akan menghasilkan nilai tertentu yang disebut Proporsi Agung atau Angka Tuhan.

Untuk para mahasiswa Matematika mungkin deret ini sudah tidak asing lagi. Namun buat gue sebagai orang Teknik Sipil mungkin agak jarang mendengar dan menggunakannya. Jadi mungkin gue bisa mulai mengaplikasikannya dalam penelitian gue suatu hari nanti.

Gue akan bercerita dahulu mengenai sejarah Fibonacci sendiri. Deret Fibonacci ditemukan oleh Leonardi Pisano atau lebih dikenal dengan sebutan Leonardo Fibonacci (diturunkan dari Filius Bonaccio atau anak dari Bonaccio, sebutan bagi ayahnya yang bernama asli Guglielmo), pada abad 12 di Italia. Pada dasarnya deret fibonacci merupakan barisan bilangan sederhana dimulai dari 0 dan 1 dan suku berikutnya merupakan jumlah dua bilangan sebelumnya. Deret fibonacci bersifat rekursif karena menggunakan suku dalam deret tersebut untuk menghitung suku setelahnya. Dengan pengertian tersebut, maka suku-suku pada deret fibonacci adalah:

0 1 1 2 3 5 8 13 21 34 55 89 144 dan seterusnya.

Rasio dari sepasang suku berurutan dalam deret fibonacci akan konvergen ke sebuah bilangan irasional 1,618 atau bilangan phi (Φ). Phi, merupakan sebuah konstanta irasional yang bernilai 1,61803399… yang di dapat dari kenvergensi rasio suku dalam deret fibonacci terhadap suku sbelumnya. Dalam deret fibonacci, sebuah suku adalah penjumlahan dua suku sebelumnya. Diketahui rasio dari dua buah suku berurutan konvergen ke suatu nilai, anggap nilai itu variabel p. Maka pada urutan suku yang sangat besar, misalkan 3 suku berurutan dilambangkan sebagai a,b, dan c, maka berlaku:


c/b = b/a = p; dengan c = a+b

–> (a+b)/b = b/a ;

–> a^2+ab = b^2;

–> a^2+ab-b^2 = 0 ; pers. kuadrat

–> maka didapat a/b= (1+√5)/2 atau a/b= (1-√5)/2

–> jika dihitung, (1+√5)/2 ekivalen dengan 1,618… sedangkan (1-√5)/2 ekivalen dengan 0,618… . Karena a1,618…


Dengan demikian bilangan phi memiliki sifat, sebuah bilangan yang resiproknya merupakan bilangan itu sendiri dikurangi 1. ( 1/phi = phi-1).

Bilangan Phi dikatakan oleh para ahli sebagai divine proportion atau proporsi agung atau dalah istilah yang lebih populer dikenal sebagain golden ratio. Sepertinya Tuhan memasukkan divine proportion ini kedalam ciptaannya untuk membuktikan kebesarannya melalui keindahan alam. Banyak sekali contoh kenampakan golden ratio di alam semesta, mulai dari jari yang kita gunakan untuk mengetik, hingga luar angkasa sana.

Berikut beberapa fakta yang gue temukan mengenai deret Fibonacci.

1. Jumlah Daun pada Bunga (petals)
Mungkin sebagian besar tidak terlalu memperhatikan jumlah daun pada sebuah bunga. Dan bila diamati, ternyata jumlah daun pada bunga itu menganut deret fibonacci. contohnya:
- jumlah daun bunga 3 : bunga lili, iris
- jumlah daun bunga 5 : buttercup (sejenis bunga mangkok)
- jumlah daun bunga 13 : ragwort, corn marigold, cineraria,
- jumlah daun bunga 21 : aster, black-eyed susan, chicory
- jumlah daun bunga 34 : plantain, pyrethrum
- jumlah daun bunga 55,89 : michaelmas daisies, the asteraceae family

Lihat buktinya di gambar ini.

2. Pola Bunga
Pola bunga juga menunjukkan adanya pola fibonacci ini, misalnya pada bunga matahari. Dari titik tengah menuju ke lingkaran yang lebih luar, polanya mengikuti deret fibonacci.

3. Tubuh Manusia

Bila Anda ukur panjang jari Anda, kemudian Anda bandingkan dengan panjang lekuk jari, maka akan ketemu 1.618.

penjelasan :
- Coba bagi tinggi badan Anda dengan jarak pusar ke telapak kaki, maka hasilnya adalah 1.618.
- Bandingkan panjang dari pundak ke ujung jari dengan panjang siku ke ujung jari, maka hasilnya adalah 1.618.
- Bandingkan panjang dari pinggang ke kaki dengan panjang lutut ke kaki, maka hasilnya adalah 1.618
- Semua perbandingan ukuran tubuh manusia adalah 1.618. benarkah? silahkan membuktikannya.

5. Parthenon

Bangunan yang diarsiteki oleh Phidias ini juga menggunakan perbandingan yang berdasarkan angka Phi. 1.618. Nah, mungkin ini  dapat menjadi inspirasi gue untuk membuat sebuah terobosan baru di dunia Teknik Sipil.

Ternyata sangat banyak hal-hal di alam semesta ini yang berhubungan dengan Angka Tuhan ini, hal ini secara tidak langsung dapat menambah keimanan kita. Sekarang dapat dibuktikan bahwa Teori Evolusi semakin terpuruk, tidak ada bukti bahwa alam semesta terjadi dengan sendirinya, melainkan terjadi atas perhitungan Tuhan dengan sangat presisi.

Gue sudah puas sekarang. Dan gue akan melanjutkan lagi pekerjaan gue.

______________________

sumber : http://paperless-media.blogspot.com/2008/11/misteri-angka-tuhan.html


Profil Saya

Foto Saya
Saya Haris Pradipta Putra, bekerja di PT. PJB - Badan Pengelola Waduk Cirata/BPWC, di bidang Pemeliharaan Sipil. Terima kasih atas bantuannya dan atas kunjungannya ke blog saya.
 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Macys Printable Coupons